BUTON RAYA POST – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buton Utara (Butur) menggelar rapat kerja bersama organisasi perangkat daerah (OPD) mitra sebagai rapat perdana di tahun anggaran 2026. Kegiatan ini menjadi langkah awal penguatan koordinasi kelembagaan antara legislatif dan eksekutif dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan daerah yang efektif dan berkelanjutan. Rapat kerja tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi I DPRD Buton Utara, Mazlin, serta dihadiri Sekretaris Komisi I dan seluruh anggota komisi. Sejumlah pimpinan OPD mitra Komisi I juga hadir, termasuk kepala dinas dan perwakilan perangkat daerah yang berada dalam lingkup kemitraan komisi bidang pemerintahan dan hukum. Raker ini bertujuan memantapkan kembali program kerja yang sebelumnya telah dibahas, terutama program strategis yang kini dilanjutkan oleh pimpinan OPD baru. Sebagaimana diketahui, sebagian besar kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buton Utara baru saja dilantik pada akhir Desember 2025, sehingga diperlukan penyamaan pemahaman dan kesinambungan arah kebijakan. Mazlin menegaskan bahwa rapat kerja ini tidak hanya bersifat formal, tetapi juga menjadi momentum membangun sinergi awal di tahun 2026. Ia menekankan pentingnya komunikasi dan kerja sama yang solid antara DPRD dan OPD mitra agar setiap program yang direncanakan dapat berjalan optimal serta memberi manfaat nyata bagi masyarakat. “Rapat kerja ini juga bagian…
Sumber: BUTON RAYA POST

